31 March 2011

Panasonic bantu 4000 lampu darurat tenaga surya korban Gempa Jepang

Pasca Gempa dan Tsunami Jepang menimbulkan krisis energi, apalagi ditambah dengan kerusakan PLTN Fukushima.



Untuk antisipasi terutama kebutuhan listrik, diberlakukan pemadaman bergilir seperti tempat kita beberapa waktu yang lalu.

Inilah yang membuat Panasonic mendonasikan kurang lebih 4000 lampu darurat dengan tenaga Surya untuk wilayah yang paling parah terkena dampak Gempa dan Tsunami, yaitu Iwate, Miyagi, dan Fukushima.

Lampu ini menggunakan tenaga surya, jadi untuk isi ulang cukup disiang hari dipanaskan diterik matahari. Selain itu pada lampu ini dilengkapi port USB untuk mengisi ulang batery hand phone.


ecofriend

30 March 2011

Smart Cover di iPad 2: Menyerupai tutup Bath Tub di Jepang



Mungkin tutup Bath Tub ini tidak hanya di Jepang saja, dalam bak mandi kita juga ada yang menggunakan tutup seperti ini, intinya untuk menutupi bak mandi

Entah mirip atau tidak, nampaknya Smart Cover iPad 2 ini mirip dengan penutup bak mandi yang biasa dipakai di Negara Jepang.

Tapi mungkin fungsinya yang sama yach…, sama – sama sebagai Cover.., cuma yang dicoveri berbeda, satu adalah bak mandi, satunya lagi adalah iPad2..:D


asiajin

Amxma Simple One: Sepeda lipat bisa berfungsi sebagai Shopping Cart


Sepeda Amxma Simple One; sesuai dengan namanya mempunyai fungsi yang simple tidak hanya sebagai sepeda, tapi bisa juga dipakai sebagai Shopping Cart atau kereta belanja.



Roda tambahan di bagian tengah rangka inilah yang berfungsi sebagai roda belakang saat sepeda dilipat dan dirubah menjadi kereta belanja.

Roda ini akan otomatis posisinya naik saat kita memakai sebagai sepeda, dan ketika dilipat menjadi kereta belanja akan turun sebagai roda belakang kereta belanja.





Tidak hanya sebagai kereta belanja saja, kita bisa menambahkan keranjang didepannya untuk membawa binatang piaraan kita.


gizmag

29 March 2011

Teknologi untuk membuat Awan buatan oleh tuan rumah World Cup 2022

Inilah yang diupayakan oleh Negara yang berupaya untuk menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan Piala Dunia 2022, salah satunya negara Qatar.



Seperti kita ketahui bersama, bahwasannya Negara Qatar ini termasuk Negara yang panas. Oleh sebab itu dalam rangka upayanya supaya menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022 nanti, Qatar membuat teknologi untuk membuat awan buatan.

Tujuannya adalah supaya pada saat pertandingan ini sepak bola nanti berlangsung, para pemain tidak merasa kepanasan dg terik matahari.

Awan tersebut dikontrol melalui remote control dan bisa bergerak untuk menutupi arah sinar matahari supaya stadium selalu dalam posisi yang teduh.

Sumber energi pembuat awan buatan ini digerakkan dengan 4 mesin, yang memakai energi matahari.

Biaya pembuatan awan buatan ini mencapai US$ 500.000 (sekitar Rp. 5 milyar) untuk satu unitnya.


news.bbc.co.uk

Perbaikan jalan pasca Gempa di Jepang hanya dalam waktu 6 hari

Pasca Gempa dan Tsunami di 11 Maret 2011, di Jepang beberapa waktu yang lalu menyebabkan banyak terjadi kerusakan infrastruktur, terutama jalan raya sebagai infrastruktur yang sangat penting.



Tapi itu semua tidak menjadikan patah semangat bagi penduduk jepang untuk melakukan perbaikan di segala bidang.




NEXCO adalah salah satu perusahaan yang bertanggung jawab dalam perbaikan jalan raya yang rusak akibat Gempa dan Tsunami Jepang.

Mereka sudah mulai melakukan perbaikan sejak tanggal 17 Maret 2011, dan jalan bisa dipakai pada tanggal 23 Maret 2011.



Luar biasa….,hanya dalam waktu 6 hari saja Jalan raya yang rusak parah di Jalan raya Great Kanto, Naka Jepang sepanjang 150 meter bisa diperbaiki selama 6 hari.


jalopnik

RainPerfect: Sistem pompa air dengan tenaga Surya

Mungkin Negara kita dengan tingkat hujannya yang masih tinggi, perlu pemanfaatan air hujan untuk pemakaian dalam kebutuhan sehari – hari.



RainPerfect adalah sebuah pompa air yang menggunakan tenaga surya yang bisa digabungkan di dalam sebuah tangki yang menampung air hujan.



Rain Perfect ini dijual dengan harga US$ 150.

Kalau hanya untuk menyiram bunga dan mencuci mobil, pompa air ini nampaknya sudah cukup dan tidak perlu menggunakan energi listrik.

Kapasitas dan kemampuan baterai yang ada di dalamnya mampu untuk memancarkan air sebanyak 378 liter dengan sekali isi ulang sedangkan waktu isi ulang butuh waktu 8 jam dengan sinar matahari yang cukup.


ittflowcontrol

28 March 2011

H2O Shower Power Radio: Radio micro turbin dengan air shower

Kegemaran menyanyi sambil mandi,.. eh ..mandi sambil menyanyi ini memang banyak dilakukan oleh kebanyakan dari kita.



Tapi bagaimana kalau sambil mandi, sambil mendengarkan radio dengan H2O Shower Power Radio, yang mana Radio ini sumber listriknya adalah dari air shower saat kita mandi…?

Prinsip kerjannya adalah Radio ini dipasang antara pipa pancuran, dan ketika menjalankan air otomatis radio ini akan menyala karena air tersebut menggerakkan turbin kecil pengganti baterai dan sumber listrik sebagai sumber dari Radio ini.

H2O Shower Power Radio dijual dengan harga sekitar Rp. 500 ribuan.

Jadi selama Anda mandi, Anda bisa sambil mendengarkan Radio. Otomatis setelah selesai mandi Radio juga berhenti kecuali Air masih anda nyalakan terus….tapi hati – hati, lupa mematikan air jadinya meluber dan banjir….



engadget

24 March 2011

Kiwi PC: Personal Computer untuk Orang Tua

Kiwi PC adalah sebuah PC desktop yang dibuat khusus untuk para orang tua dengan kemudahan dalam penggunaan maupun pemasangan.



Kemudahan disini misalnya ada dua hal yang membedakan yaitu; komputer ini menggunakan Ubuntu OS dengan tampilan desktop yang mudah digunakan dan tulisan dan gambar yang besar sehingga mudah dilihat.








Sedangkan Software yang ada di dalamnya dibuat seringkas mungkin , supaya bisa jelas dan mudah dalam pemakaiannya.

Kiwi PC dijual dengan harga US$ 500.

PC ini juga bisa kita sambungkan dengan e-mail jika kita menghendaki pemakaian email dalam PC tersebut.

Di desktop ada fitur "Me Menu" yang bisa dikustomisasi , jadi hanya menampilkan icon yang diperlukan saja, dan dalam ukuran yang besar dan mudah dilihat.

Mungkin membantu sekali ya untuk kakek dan nenek kita dirumah,…


kiwipc

Airspresso: Pompa sepeda ternyata bisa untuk membuat kopi espresso

Mungkin cara ini agaknya cocok bagi Anda yang suka minum kopi espresso, dan dalam situasi yang tidak memungkinkan untuk bisa mendapatkan alat untuk membuat kopi espresso.



Airspresso bisa jadi solusinya, karena dengan alat ini, Anda bisa membuat kopi espresso dengan memanfaatkan pompa sepeda.



Alat ini tidak memerlukan listrik, atau tekanan air dan uap yang tinggi yang biasannya dipakai dalam mesin espresso. Alat ini dijual dengan harga US$ 180.91.

Caranya cukup sederhana dan mudah, Anda tinggal memasukkan kopi plus air panas, kemudian Anda tinggal memompanya, maka beberapa saat jadilah kopi espresso yang siap untuk Anda nikmati.


the-gadgeteer

23 March 2011

Nuclear Boy: Video Kartun yang menjelaskan bahaya nuklir untuk anak-anak di Jepang

Musibah Gempa dan Tsunami di Jepang, yang di ikuti dengan rusak dan bocornya pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukushima Jepang.



Nampaknya membawa rasa khawatir dan ketakutan akan bahaya dari Radiasi Nuklir bagi masyrakat Jepang khusunya yang tinggal dalam radius zona bahaya radiasi.

Untuk mengatasi masalah ini pemerintah Jepang juga memberikan peringatan dan penjelasan akan bahaya nuklir kepada masyarakat.

Tidak hanya orang dewasa saja yang diberikan penjelasan, anak - anak pun juga diberikan penjelasan tentang bahaya nuklir ini. Tapi untuk penjelasan kepada anak - anak tentunya memakai cara yang mudah dimengerti.



Dengan video tersebut diharapkan penjelasan akan bahaya nuklir bisa di mengerti di kalangan anak - anak.


youtube

Kamar dengan nuansa Batman

Anda penggemar salah satu Super Hero Batman..? mungkin tidak ada salahnya jika Anda coba buat nuansa kamar Anda seperti Bat-Lair Room. Atau Anda ingin mencoba menginap di kamar hotel ini pun juga bisa.



Bat-Lair Room adalah sebuah kamar yang didesain dengan motif nuansa super hero Batman.



Tidak hanya itu saja, disini juga dilengkapi dengan mobil Batman (Batmobile) di dalamnya.



Tepatnya di sebuah motel di Taiwan, kota Kaoshiung bisa anda sewa dengan biaya US$ 50 untuk per 3-jamnya.


ca.gizmodo

Happy 5th Birthday Twitter



Minggu ini, tepatnya tanggal 21 Maret 2011, Twitter merayakan ulang tahun ke-5 dan mereka telah berbagi beberapa statistik yang mungkin perlu Anda simak, jika anda memiliki akun di Twitter.

Tweet Statistik

* 3 tahun, 2 bulan dan 1 hari. Waktu yang mengambil dari Tweet pertama ke 1 Milyar Tweet.

* 1 minggu. Waktu saat ini bagi pengguna untuk mengirimkan satu miliar Tweets.

* 50 juta. Jumlah rata-rata Tweets dikirim per hari, satu tahun yang lalu.

* 140 juta. Jumlah rata-rata Tweets dikirim per hari, pada bulan lalu.

* 177 juta. Tweets dikirim pada tanggal 11 Maret 2011.

* 456. Tweets per detik (TPS) ketika Michael Jackson meninggal pada tanggal 25 Juni 2009 (rekor pada waktu itu).

* 6939. TPS saat merekam, 4 detik setelah tengah malam di Jepang pada Hari Tahun Baru.

Statistik Account


* 572.000. Jumlah account baru dibuat pada tanggal 12 Maret 2011.

* 460.000. Rata-rata jumlah account baru per hari selama satu bulan terakhir.

* 182%. Kenaikan jumlah pengguna ponsel selama setahun terakhir.

Happy 5 th birthday Twitter...


ictcentre

17 March 2011

Bantuan dari ShelterBoxes setelah Gempa dan Tsunami Japan

Gempa dan Tsunami telah melanda negeri Matahari terbit tepatnya tanggal 11 Maret 2011, Minggu yang lalu. Banyak korban baik harta maupun jiwa.



Organisasi ShelterBoxes, sebuah organisasi yang memberikan bantuan kepada korban bencana Alam telah memberikan bantuan korban Gempa dan Tsunami di Jepang belum lama ini.



Salah satu pemandangan setelah terjadinya Gempa dan Tsunami di Jepang 11 Maret 2011.

Mereka telah mengirim 200 kotak Shelter Boxes ke Jepang dan telah menyiapkan 5000 buah kotak, jika diperlukan.











Kotak ini mempunyai ukuran 83 x 60 x 55 cm dan berat 55 kg, berisi segala peralatan yang diperlukan bagi korban bencana alam yaitu ; Selimut, seprei, perlengkapan seperti tang, martil, kompor, panci, sendok, piring, dan juga buku bacaan dan pensil warna bagi anak – anak.


shelterboxusa

Google Person Finder: Bisa membantu mencari seseorang setelah Gempa dan Tsunami Japan 2011

Aplikasi Google Person Finder, sebenarnya sudah dibuat sejak tahun 2010 lalu setelah kejadian Gempa Haiti.



Dan hanya sekedar berbagi info dan mengingatkan kembali setelah kejadian Gempa dan Tsunami di Jepang beberapa waktu yang lalu.



Mungkin Anda saat ini sedang mencari teman Anda yang kemungkinan saat Gempa dan Tsunami, teman Anda berada disana.

Tapi disini jika orang yang anda cari berada di dalam daftar database Google maka akan terlihat status dari orang tersebut seperti masih hidup atau meninggal.

Jadi mungkin Anda saat ini sedang dalam situasi demikian, mudah – mudahan salah satu dari teman dan kerabat Anda selamat dari bencana.


appspot

Lift dengan perintah suara dari Mitsubishi Electric



Mitsubishi Electric, belum lama ini mengembangkan sebuah lift yang ditujukan agar bisa membantu penyandang cacat yang memakai kursi roda atau orang buta sekalipun dengan menggunakan perintah suara.

Perintah suara ini dengan menambahkan fitur Voice Recognition dan Wheelchair user detection.

Dengan Fitur Voice Recognition, menerima perintah dengan suara jadi kita tinggal menyebutkan lantai berapa yang akan dituju tanpa harus menekan tombol.

Sedangkan Wheelchair User Detection, ini dikhususkan bagi pemakai kursi roda, yang dapat mendeteksi pengguna kursi roda yang berada didepan lift dengan jarak sekitar 30 cm.


akihabaranews

13 March 2011

Vending Machine Japan akan dilengkapi dengan Charger untuk Mobil listrik



Seorang karyawan Nissan Motor menunjukkan cara pasang plug di kendaraan listrik "Leaf" pada perusahaan showroom di Yokohama, daerah pinggiran Tokyo pada Februari 2011 lalu.

Sepuluh perusahaan Jepang telah mengatakan mereka berencana untuk menginstal charger kendaraan listrik pada mesin penjual minuman di Jepang.


Konsorsium tersebut meliputi fork Co, operator mesin penjual utama, dan Panasonic Electric Works yang akan mengembangkan dan memproduksi charger kendaraan listrik dengan saingannya.

Fork memiliki hubungan bisnis dengan perusahaan yang memiliki mesin penjual otomatis gabungan 1,2 juta di seluruh Jepang, atau sekitar setengah dari total nasional, kata company oficial Kobayashi Reiko.

Perusahaan berencana untuk menginstal sekitar 10.000 kendaraan pengisi daya listrik di lokasi mesin-mesin penjual otomatis pada tahun pertama proyek, yang akan mulai pada akhir Maret.

Charger mesin akan dipasang di mana mesin penjual minuman sudah ada atau bersamaan dengan yang baru. Ada banyak pilihan mengenai hal ini.

SoftBank Telecom dan SoftBank Mobile adalah karena menyediakan layanan telekomunikasi untuk menghubungkan sistem pengisian.


physorg

Dekorasi tanki Gas di Jepang

Perusahaan gas lokal Japan kadang-kadang menambahkan sentuhan karakter untuk gas kontainer bola raksasa landscape Japan.



Zen monk-poet Ryōkan -- Tsubame, Niigata prefecture


Berikut beberapa contoh Dekorasi Tanki Gas lainnya yang ada di Jepang ;



1. Nicotan (mascot of Shibata Gas) -- Shibata, Niigata prefecture



2. Watermelon -- Tomisato, Chiba prefecture



3. Hikari-chan and Gatto-kun -- Niigata



4. Soccer ball -- Kiryū, Gunma prefecture



5. Tokkikki (Niigata prefectural mascots



6. Ōnyūdō -- Yokkaichi, Mie prefecture



7. Peach -- Akaiwa, Okayama prefecture



8. Ouchi dolls -- Yamaguchi prefecture



pinktentacle

11 March 2011

Gempa 8.9 richter(11 Maret 2011) di Jepang

Masih terkait dengan berita Gempa Bumi yang melanda Jepang pada hari ini Jum`at, 11 Maret 2011 yang berkekuatan 8.9 richter.



Berikut ini salah satu foto - foto yang berhasil direkam setelah terjadinya Gempa di Jepang;











Update mengenai gempa di Jepang ini bisa diakses di web JMA sebagai berikut http://www.jma.go.jp/en/quake/



News; carazone.net