30 May 2011

Ho!toilet: Mengatasi saat darurat BAB Anda...

Pernahkah Anda merasakan kebelet BAB atau buang air kecil yang tidak tertahankan..? dan apa yang terjadi dengan Anda saat itu..?.



Ho!toilet, nampaknya tanggap dan memperhatikan Anda dalam hal tersebut diatas. Mengapa demikian.? karena Ho!toilet ini merupakan satu paket yang terdiri dari wadah BAB, beberapa tablet pil, kantong plastik besar, tissue yang diperlukan saat Anda BAB.



Pil disini berfungsi untuk membekukan dan menghilangkan bau BAB Anda. Dengan Kantong plastik yang cukup besar, juga akan menutupi Anda saat BAB. Jadi pemakaiannya sangatlah mudah. Anda tinggal buka paket, letakkan wadah, masukkan beberapa tablet yang ada, dan kenakan kantong plastik saat BAB.



Sedangkan untuk membersihkan setelah BAB, juga disediakan tissue dalam paket.

Tapi ingat, meskipun sudah dilengkapi dengan peralatan diatas, buanglah BAB waktu Anda kebelet ditempat yang sepi. Jangan mentang - mentang ada penutupnya Anda BAB ditempat yang ramai, malu dunk ah ! :D



excelsior-inc

Bantal Sushi

Berikut ini bukanlah Bantal yang digunakan untuk Sushi (makanan ikan laut mentah dari Jepang), melainkan Bantal dengan motif Sushi.



Nampaknya unik dan menarik karena Bantal ini bentuknya mirip dengan makanan Sushi.



Tentunya dengan motif Sushi ini akan menjadikan suasana berbeda dalam Bantal Anda. Karena dengan bentuk Nigiri, rolls, dan edamame akan menjadikan Anda selain menjadi ngantuk dan menjadi lapar hehehe.



Meskipun Bantal ini bermotifkan makanan Sushi, tapi bantal ini merupakan buatan Amerika.

Bantal ini mempunyai ukuran panjang 15" dan tinggi 8" sesuai dengan masing - masing bentuk typenya. Bantal ini dijual dengan harga 44.99 sampai 59.99 Dolar.




thinkgeek

27 May 2011

Fanbrella: Payung + Kipas angin

Payung selain fungsinya untuk melindungi kita saat hujan, juga bisa melindungi kita saat terik panas matahari.



Untuk dipakai dari terik sinar matahari inilah, payung ini dilengkapi dengan kipas supaya anda tetap merasakan sejuk dan semilir angin.



Fanbrella , merupakan produk dari Thanko yaitu salah satu perusahaan yang banyak membuat barang – barang produk yang unik dan menarik.



Payung ini pada tangkainya dilengkapi dengan tombol ON / OFF untuk menyalakan kipas tersebut. Dan untuk harganya, payung ini dijual dengan harga 3.980 Yen atau sekitar Rp.398.000.


thanko

AnatOnMe: Proyeksi langsung dalam tubuh pasien

Konsep peralatan dunia Kedokteran kali ini nampaknya nantinya mungkin bisa membantu para tenaga medis untuk menganalisa dan sekaligus memproyeksikan langsung dalam tubuh pasien.



Hal ini dilakukan oleh peneliti dari Microsoft Research dan Virginia Tech Department of Computer Science.







Seperti kita ketahui bersama bahwasannya saat ini kebanyakan masih memanfaatkan X-ray atau MRI yang dipakai dalam dunia kedokteran untuk menganalisa kondisi bagian dalam tubuh pasien.

Alat AnatOnMe ini merupakan gabungan dari 3 teknologi yaitu sebuah Pico Projector, Camera IR dan webcam, yang mana teknologi ini sudah ada saat ini.





Konsep alat ini masih dalam taraf uji coba, dan diharapkan akan segera terealisasi, sehingga akan banyak membantu dalam dunia kedokteran.



gizmag

26 May 2011

Batasan Umur Pengguna Facebook Akan Dihapus?

CEO Facebook, Mark Zuckerberg, kembali melontarkan komentar yang kontroversial terkait layanan di jejaring sosial.



Tahun lalu, ia menyebut privasi tak lagi terlalu penting. Kali ini, ia mengusulkan dihapuskannya pembatasan umur bagi pengguna Facebook. Artinya, bayi yang masih merah pun boleh membuat akun di Facebook.

Sebagaimana diketahui, umur minimal pegguna Facebook adalah 13 tahun. Namun, dari sebuah penelitian yang dirilis beberapa waktu yang lalu, terdapat 7,5 juta pengguna Facebook yang berada di bawah 13 tahun, umumnya 11 tahun. Tetapi, tentu hal ini tidak bisa dijadikan alasan untuk membuka keran bagi mereka yang berada di bawah usia 13 tahun tersebut. Anak-anak tentu belum bisa melindungi diri mereka dari berbagai hal yang menyangkut dunia orang dewasa yang mampir ke halaman Facebook-nya.

Mark Zuckerberg menyatakan idenya tersebut dalam sebuah kesempatan berpidato di California beberapa hari yang lalu. Menurutnya, ia memiliki filosofi bahwa untuk pendidikan diperlukan waktu memulai yang sangat muda. Oleh karena pembatasan itu membuat anak-anak di bawah usia 13 tahun tersebut belum bisa memulai hal tersebut. Dengan membiarkan mereka menggunakan Facebook, kita bisa melihat apa yang akan mereka kerjakan. Mark juga berjanji untuk membuat anak-anak aman di Facebook.

Tentu saja ada yang janggal dari alasan Mark Zuckerberg ini. Pertama, soal pendidikan. Tentu tidak bisa dianggap bahwa menggunakan Facebook sedari anak-anak dianggap sebagai sebuah pendidikan. Mengapa? Sebab, Facebook bukanlah ruang pendidikan. Facebook adalah media di mana lalu lintas informasi melalui update status, foto, bahkan video sangat tinggi. Sebagian besar dari informasi yang mengalir di Facebook ini adalah konsumsi orang dewasa, bukan anak-anak.

Kedua, soal keamanan. Sudah tidak perlu dipertanyakan lagi, keamanan akun pengguna Facebook sangat rendah. Privasi pengguna di Facebook sangat rendah, hampir-hampir tidak ada karena kebijakan privasi yang sangat longgar yang disebabkan oleh ketentuan privasi Facebook yang berbelit dan sangat panjang. Sebagian pengguna Facebook tentu sudah sangat akrab dengan spam, scam, dan berbagai URL yang mengarah kepada konten dewasa. Tentu akan sangat membahayakan jika anak-anak dibiarkan untuk melihat semua hal ini.

Masih terkait dengan soal keamanan, di Facebook tidak ada satu pun jaminan yang mengatakan bahwa semua pengguna Facebook akan berlaku baik. Artinya, terbuka sekali kemungkinan para penjahat, terutama predator anak-anak, untuk bisa mencari mangsa dengan diperbolehkannya anak-anak membuat akun di Facebook.

Ketiga, adanya peraturan yang melarang pengumpulan informasi dari anak-anak di bawah usia 13 tahun, yaitu Children’s Online Privacy Protection Act (COPPA), yang ditandatangani menjadi undang-undang pada 21 Oktober 1998 dan dimodifikasi efektif pada 21 April 2000. Aturan ini berlaku untuk situs web komersial dan layanan online yang diarahkan untuk anak di bawah 13 tahun yang mengumpulkan informasi pribadi dari anak-anak. COPPA melarang tindakan tidak adil atau menipu atau praktik sehubungan dengan pengumpulan, penggunaan, atau pengungkapan informasi pribadi dari dan tentang anak-anak di internet.

Dengan tiga alasan di atas, cukup jelas bahwa ide penghapusan batasan umur pengguna Facebook ini merupakan ide yang cukup gila dari Mark Zuckerberg. Situs zdnet.com menyebut ide ini sebagai ide paling buruk dari orang sekaliber Mark Zuckerberg. Meskipun Facebook telah cukup berusaha memperbaiki keamanannya, hal ini bukanlah jaminan dan alasan untuk melegalkan penghapusan batasan umur pengguna Facebook.

Terkait dengan anak-anak atau remaja yang berumur lebih dari 13 tahun pun, orangtua tetap diimbau untuk memerhatikan keterlibatan anak di dalam Facebook. Hal ini karena, sekali lagi, Facebook menolong penggunanya untuk terkoneksi dengan teman mereka yang online, tetapi belum tentu semua yang online adalah teman dari pengguna. Untuk memonitor keterlibatan anak di Facebook, orangtua disarankan untuk melakukan langkah berikut ini.

1. Monitor akun Facebook anak

Orangtua harus terlibat dalam jalinan pertemanan anak. Ini penting agar bisa mengetahui apa yang dilakukan anak di Facebook. Kalau tidak bisa, misalnya untuk anak remaja SMA, awasilah mereka dari teman mereka. Hal ini dilakukan oleh 18 persen orangtua dalam sebuah survei tentang pengguna Facebook usia antara 13-17 tahun. Orangtua jangan berusaha membuat akun Facebook dengan memalsukan umur anak. Kalau anak telah membuat akun Facebok tanpa sepengetahuan, hapuslah akun tersebut atau mintalah Facebook untuk menghapusnya dengan mengisi laporan "Report an Underage Child" yang disediakan oleh Facebook.

2. Manfaatkan kontrol privasi

Sekitar satu dari lima pengguna dewasa aktif Facebook mengatakan, mereka tidak menggunakan kontrol privasi yang disediakan Facebook. Hal ini membuat mereka lebih rentan terhadap ancaman. Kontrol privasi Facebook tidak dapat mencegah setiap pelanggaran, tetapi mereka cukup membantu dalam kadar tertentu. Orangtua harus mengatur kontrol privasi anak terhadap apa saja yang bisa dilihat oleh semua pengguna Facebook. Misalnya, foto siapa saja yang bisa melihat dan siapa saja yang bisa mengirim pesan.

3. Matikan Instant Personalization

Facebook telah menambahkan beberapa situs ke fitur Instant Personalization, yang secara otomatis akan memperoleh informasi mengenai karakteristik pengguna Facebook. Saya sangat menyarankan fitur ini untuk dimatikan agar profil pengguna Facebook tidak dimanfaatkan oleh pihak ketiga untuk kepentingan iklan dan lainnya.

Bagi orangtua, penting untuk mengetahui aktivitas anak di Facebook agar terhindar dari masalah yang timbul di kemudian hari, seperti penculikan anak dan lainnya. Facebook memang bermanfaat, tetapi hanya pada batas-batas tertentu. Akan lebih baik mencegah daripada tertimpa bencana.



kompastekno

Kreasi 3D Buah Pisang



Salah seorang artist Jepang Keisuke Yamada, membuat kreasi regular dari buah pisang menjadi bentuk 3 Dimensi.










Dalam membuat bentuk dari buah pisang ini membutuhkan waktu sekitar setengah jam dengan hanya menggunakan tusuk gigi dan sendok untuk membuat patung pisang yang menakjubkan.



crookedbrains

24 May 2011

Minuman Power Squash, Dragon Ball



Minuman Power Squash ini , kemasan kalengnya bermotifkan animasi Dragon Ball.



Jika Anda penggemar Kartun Dragon Ball, mungkin akan menyukai motif kaleng pada minuman ini.

Minuman ini dijual dengan harga 120 Yen atau Rp. 12.000, satu kaleng.


kirainet

Cheeseburger besar dari Lotteria Jepang

Dari Lotteria restoran Jepang, terdapat"Menara Cheese Burger".



Cheeseburger ini dijual dengan harga 160 yen atau Rp. 16.000, dan tambahan patties 100 Yen atau Rp. 10.000sepotong. Pada umumnya memesan sebanyak 10 patties.

Hmm,..tentu kenyang kali ya makan satu burger ini..



japansugoi

ATM baru dengan sistem integrated video conferencing

Semakin bertambah majunnya perkembangan dunia Informasi Teknologi, menjadikan ATM yang tadinya hanya bisa menarik dan setor uang, kini dengan ATM kita bisa berkomunikasi dengan Teller Bank.



Disebut uGenius Personal Teller Machine atau PTM yaitu sebuah mesin ATM pertama di dunia, dimana kita bisa berbicara dengan petugas atau teller bank dari jarak jauh baik melalui audio maupun video.

uGenius PTM v2.0 Lobby












uGenius PTM v2.0 Thru-the-Wall











Meskipun pada umumnya fungsinya sama dengan ATM pada umumnya yang sekarang ini ada, namun dengan tambahan sistem ini nampaknya akan lebih memudahkan bagi konsumen, saat melakukan transaksi dengan mesin ATM.



ugenius

23 May 2011

Kreatif Tea Diver

Kreatif Tea Diver, ini merupakan infuser Teh yang dirancang oleh Kwon Jung-Joo dan Sung-Mun Yoon.



Bentuk nya merupakan desain emosional yang termotivasi dari bentuk diver tradisional Korea.









Dengan kreasi Tea Diver ini, seolah saat “Tea Time” Anda serasa menyelam atau diving kedalam pot mug teh.



toxel

Akun lama Blogger akan ditutup pada bulan Juni mendatang



Seperti diberitakan dalam situs Softpedia, bahwasannya dilakukan penutupan terhadap layanan Blogger pada bulan Juni mendatang., terutama untuk akun Blogger lama yang mendaftar sebelum tahun 2007, dan sampai saat ini belum mengintegrasikan akun Blogger mereka dengan akun Google.

Sebelum Blogger diakuisisi Google, layanan tersebut memang menggunakan sistem akun sendiri sampai tahun 2006. Setelah proses akuisisi dilakukan, baru akun baru mulai diberlakukan dan pengguna diminta melakukan migrasi pada tahun 2007.

Selama empat tahun itu ternyata integrasi tidak dilakukan secara otomatis sehingga pada akhirnya Blogger memutuskan akan segera menghapus dukungan bagi akun pengguna lama.


Tidak hanya akun lama yang berhenti bekerja, tetapi blog yang terkait dengan pengguna lamanya pun tentu juga akan segera dihapus jika penggunanya tidak segera bermigrasi ke sistem yang baru pada 25 Juni 2011.

Sebelumnya, Google juga menghadapi masalah yang sama di YouTube dan telah mengeluarkan peringatan serupa baru-baru ini. Mereka meminta para penggunanya untuk memiliki akun Google terlebih dahulu.

Menurut informasi yang beredar, sebelum proses penutupan akun lama Blogger dilakukan, akan ada keterangan lebih lanjut sebelum 25 Juni 2011.


News

Tangga dengan desain Piano di Stasiun Nanjing

Memang cukup kreatif dengan mendesain sebuah tangga dengan desain layaknya sebuah piano, seperti ditangga stasiun Nanjing, Propinsi Jiangsu China.



Tangga ini tidak hanya bentuknya saja yang bentuknya seperti piano, akan tetapi saat kita melewati tingkatan tangga ini, maka akan berbunyi seperti piano dengan nada berbeda ditiap tingkatan tangga.





Menarik bukan..?, tapi apakah tidak akan menambah berisik saat banyak orang melewati tangga ini, atau ada yang iseng menginjak tangga ini untuk memainkan bunyi yang dihasilkan dari tangga ini.



chinadaily

EkranoYacht; Konsep Yacht yang bisa terbang

Ekranoplan adalah sebuah kendaraan raksasa yang lahir di Skandinavia tapi direalisasikan di Soviet selama Perang Dingin.



Pada dasarnya ini merupakan setengah pesawat, setengah perahu, Ekranoplan akan meluncur di atas air atau darat dengan sayap pendeknya dengan menggunakan “ground effect”.



Efek ini memungkinkan kendaraan ini terbang di atas tanah dengan bantalan udara bertekanan tinggi yang diciptakan interaksi aerodinamis antara sayap dan permukaan.

Soviet mendesain sebuah Ekranoplan seberat 550 ton yang bisa mengangkut kendaraan dan pasukan dengan kecepatan 450mph (724,2kmh) — sambil melayang setinggi 66 kaki di atas air.

Tidaklah mengherankan, pesawat ini mendapat julukan “Monster Laut Kaspian”.



Menurut Dickson, yang merupakan mahasiswa di Monash University di Australia, EkranoYacht merupakan “kendaraan bertenaga hidrogen untuk tempat tinggal permanen” untuk tahun 2025.

Cara konvensional untuk hidup sudah berubah drastis, orang saat ini semakin tidak dibatasi oleh negara atau lokasi topografi di mana mereka menetap.



Dengan menggunakan hidrogen dan melayang 4 meter di atas permukaan air, proyek ini berfokus pada perjalanan laut yang lebih efisien dan melindungi lingkungan.

Karena emisi yang dihasilkan kendaraan bertenaga hidrogen hanyalah uap air dan sejumlah kecil hidrogen.




maniatekno,student.designawards

19 May 2011

Thanko flexible Arm untuk ipad dan tablets

Dengan Thanko Flexible Arm for tablet and iPad, Anda bisa lebih nyaman untuk membaca, dan menggunakan tablet dan iPad sambil berbaring tiduran.



Karena Thanko Flexible Arm for tablet adalah sebuah arm yang fleksibel yang bisa membuat anda tanpa harus memeganginya saat Anda menggunakannya sambil tiduran.



Selain tiduran, juga fleksibel arm ini juga bisa digunakan dan ditempatkan dimana saja sesuka Anda, karena alt ini bisa diputar secara horisontal dan vertikal sesuka Anda.



Yuuup...!!, masalha harga, Thanko Flexible Arm for Tablet dijual dengan harga 4.980 Yen atau sekitar Rp. 498.000,00.




thanko

Tenda Camping Transparan

Bagi Anda yang suka berkemah, atau Camping tentu memerlukan Tenda untuk menginap atau tempat berteduh.



Mungkin bentuk tenda yang pada umumnya dengan motif - motif itu saja yang Anda ketahui. Tapi dengan motif Tenda transparan berikut ini setidaknya akan menambah kenyamanan Anda dalam berkemah.







Tenda Camping Transparan berbentuk gelembung ini dirancang oleh Pierre Dumas Stephane.





CristalBubble ini memungkinkan Anda berkemah atau Camping untuk menghabiskan malam di bawah bintang-bintang tanpa mengesampingkan semua kenyamanan dari sebuah kamar tidur .

Untuk daftar harga tertera berikut ini ;

PRICE LIST



CristalBubble range



CristalBubble with wood floor and silent turbine........ 7796 €HT

BubbleRoom with wood floor and silent turbine..........7796 €HT

BubbleLodge (BubbleRoom + a 2,7m-Sphere) ............9590 €HT

Bubble without wood floor (- 1100 € HT) (link)



toxel

Wisata ke Luar Angkasa Bersama Peugeot



Perwakilan Peugeot di Inggris menawarkan kesempatan langka, yakni berwisata ke luar angkasa. Caranya, mengikuti games di situs www.sport3008.com dengan tantangan, temukan 20 unit Peugeot 3008 yang tersebar di seluruh penjuru London, Inggris. Bila berhasil menemukan semuanya, berarti memperoleh kesempatan 100 kali ikut dalam undian.

Morgan Lecoupeur, Direktur Pemasaran Peugeot Inggris, seperti dilansir worldcarfans (18/5/2011) mengatakan, "Kami menawarkan sesuatu yang belum pernah dilakukan merek lain di dunia. Kebetulan, perjalanan bersejarah Yuri Gagarin (astronot dari Rusia) ke luar angkasa sudah 50 tahun. Siapa tahu,Peugeot bisa memberikan kesempatan mengikuti jejaknya," jelas Morgan.

Dalam permainan ini, Peugeot menyodorkan gambar kota London dengan tampilan panorama dari satelit dan sudut pandang 360 derajat. Untuk mencari lokasi mobil, gambar bisa diperbesar atau diperkecil (zoom in-out) agar lebih jelas. Dari pegalaman Kompas.com waktu membuka situs itu, permainan cukup melelahkan karena harus mencari 20 mobil dalam satu negara, sehingga butuh waktu panjang menyelesaikannya.

Uniknya, Peugeot juga menawarkan alternatif lain supaya bisa mendapatkan 100 kesempatan undian tanpa harus bersusah-susah mencari 20 unit 3008 di permainan itu. Cukup datang ke salah satu dealer dan meminta sesi test drive pribadi.

Hadiah berwisata ke luar angkasa yang ditawarkaan Peugeot akan diwujudkan menggandeng perusahaan travel Space Adventure, satu-satunya perusahaan yang menawarkan perjalanan ke luar angkasa. Program ini akan ditutup sampai 30 September 2011 dan disiapkan uang tunai 30.000 euro atau Rp414,4 juta sebagai pengganti, jika ada hal yang tak diinginkan terjadi.


kompastekno