26 August 2011

Ayo "Green" Mudik Lebaran 2011

Hari ini Jum'at, 26 Agustus 2011 kebanyakan aktifitas baik perusahaan, perkantoran sudah merupakan hari terakhir kerja.



Dan kemacetan serta meningkatnya arus Lalu lintas para pemudik sudah mulai kelihatan sekali.



Mungkin diantara pembaca dan Sobat Boku no Blog semua ada yang mudik,tapi jangan lupa hal-hal ini agar mudik bisa tetap Green

----------------------------------
Bawa botol minum. Hindari membeli air minum dalam kemasan. Tetapi untuk mengisi ulang, anda bisa tetap membawa air persediaan dengan membeli air dalam botol yang besar dan bisa untuk bersama-sama.

Bawa tempat makan tertutup seperti tupperware untuk membawa makanan atau setelah membeli makanan dijalan.

Bila membawa mobil, siapkan tempat sampah di dalam mobil. Kalau menggunakan motor, bawa kantong plastik untuk membuang sampah. Jangan buang sampah sembarangan ke jalan. Jadilah panutan bagi anak-anak dan saudara.

Hindari membeli makanan kecil di jalan karena selain bisa kurang bersih juga kurang sehat. Siapkan cemilan dari rumah.

Bila membawa mobil atau motor, pastikan tekanan angin pada ban cukup sehingga menghemat bahan bakar.

Bila berhenti di suatu tempat yang cukup lama, matikan mesin kendaraan

Usahakan mengisi bensin pada sore hari sehingga tidak banyak bahan bakar yang menguap dan merugikan kita juga

Hematlah penggunaan air walaupun di WC Umum

Bawa kantong belanja dan kurangi pemakaian kantong plastik kresek

Minimalisir penggunaan tissue yang berlebih. Mengambil tissue sangat mudah tetapi sisa sampahnya bisa banyak sekali. Bawa sapu tangan yang bisa dicuci lagi. Bisa disiapkan juga handuk kecil untuk dipakai saat cuci muka di tempat istirahat, daripada membuang tissue hanya untuk me-lap muka atau tangan.





Mudah-mudahan mudik Anda bisa lebih hijau. Boku no Blog mengucapkan Selamat mudik, hati-hati di jalan dan "Selamat Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Bathin " bagi yang merayakan.




source;mudik hijau, image

MABEL; Robot Pelari Tercepat



MABEL menjadi robot yang menyandang gelar robot pelari tercepat. Robot yang dikembangkan University of Michigan di Amerika Serikat tersebut mampu berlari dengan kecepatan 10,9 kilometer per jam.

"Kemampuan ini didukung oleh desain dan karakteristiknya yang mirip manusia," tulis Spectrum IEEE dalam artikelnya, Selasa (16/8).

Robot memiliki rangka badan yang lebih berat dibandingkan kaki serta sistem penghubung rangka dan alat gerak yang mirip tendon manusia.


Ayunan kaki dan gerak naik turun tubuh robot benar-benar mirip manusia. Robot menghabiskan 40 persen waktu berlari pada fase terbang, fase saat dua kaki tak menyentuh tanah. "Sama seperti manusia," kata peneliti.



nationalgeographic

Patung Tiny dalam Botol Tiny

Bagaimana membuatnya ya,..? karena ukuran patung - patung ini adalah dibawah ukuran mini atau disebut berukuran tiny, dan uniknya lagi patung - patung ini dimasukkan kedalam botol Tiny pula.



Salah seorang seniman Jepang Akinobu Izumi membuat kreasi miniatur patung dalam botol Tiny tersebut.















Setiap botol hanya berukuran panjang 22 mm tinggi 13 mm.



toxel

23 August 2011

Hotel ruang Angkasa mungkin akan segera terealisasi

Bagaimana ya ,.. rasannya menginap di Hotel Ruang Angkasa..?



Orbital Technologies telah mengumumkan bahwa telah membuat hotel di luar angkasa dengan ketinggian 217 mil atau sekitar 349 km di atas bumi.





Hotel ini mempunyai jendela yang lebar, supaya bisa melihat pemandangan diluar angkasa, dan bisa menampung 7 orang didalamnya.

Selain itu, juga terdapat ranjang yang bisa digunakan untuk tidur secara vertical dan horizontal.. Dalam hotel Angkasa ini juga disediakan Toilet, tapi tentunya sistem pembuangan toilet ini beda dengan yang ada di bumi.







Untuk masalah makanan, hotel ini juga menyediakan makanan yang sudah dibekukan dan tinggal memasukkan ke microwave tatkala mau dikonsumsi.

Minuman juga ada seperti jus, the, minuman mineral., tapi disini dilarang untuk minum minuman yang beralkohol.





Mengenai biaya…?. Untuk ongkos pesawat yang mengantarkan Anda kelokasi adalah US$ 825.000 atau kurang lebih sekitar 8 milyar, sedangkan untuk biaya menginap selama 5 malam adalah US$ 165.000 atau kurang lebih sekitar Rp. 1,5 milyar.

Rencananya pembangunan hotel Angkasa ini akan kelar dalam kurun waktu 5 tahun.



dailymail

PlantLab: Revolusi modern bercocok tanam

Jika sebelumnya Boku no Blog pernah mebahas tentang menanam tanaman tanpa perlu tanah atau menggunakan lapisan film (iMec), dan tanaman bisa tumbuh tanpa bantuan sinar matahari.



Maka untuk postingan kali ini adalah, pola bercocok tanam dengan cara yang lebih canggih, yaitu dengan menggunakan ruangan dan bantuan sinar lampu LED.



Proyek ini sedang dikembangkan oleh PlantLab. Dengan menggunakan sinar lampu LED, berarti tidak perlu sinar matahari.

Selain itu juga, tidak sedikit memerlukan air dibandingkan dengan menanam tanaman pada umumnya. Ini kenapa, karena tanaman ini diletakkan dalam suatu ruangan dan diletakkan dalam sebuah container, sehingga air akan lama tersimpan.



Jenis warna lampu LED yang dipakai pun ditentukan, yaitu merah dan biru. Ini menurut PlantLab warna lampu merah dan biru akan cepat memberikan rangsangan pada tanaman untuk cepat tumbuh.





Untuk kualitas hasil tanaman itu sendiri juga lebih bagus dari tanaman pada umumnya.

Banyak keuntungan menggunakan sistem penanaman tanaman dengan sistem LED ini, selain hemat lahan, air, terhindar dari pestisida hama, dan hemat energi karena memakai lampu LED.



singularityhub

Apa menariknya Bed dengan harga $60,000



Dinamakan Hican Bed, yaitu bed yang dilengkapi dengan berbagai media hiburan didalamnya atau multimedia.

Mungkin dengan bed seperti ini akan membuat Anda jadi betah untuk bermalas – malasan diatas tempat tidur.





Media atau multimedia yang dilengkapi untuk bed ini adalah proyektor dengan resolusi HD dan layar yang bisa digulung saat tidak dipakai, sound sistem, PC untuk internetan dan main Game, Home automation, yaitu perangkat yang bisa mengatur peralatan elektronik rumah tangga tanpa harus bangun dari tempat tidur.



Untuk harga…? Sesuai dengan judul diatas, bed ini dijual dengan harga $60,000 atau sekitar Rp. 500 Jutaan.







ohgizmo

M-Disc: Menyimpan data Anda selamanya…

Selama ini data yang disimpan dalam CD maupun DVD, belum tahu kemampuan bertahannya sampai seberapa lama.



M-Disc, adalah disk pertama didunia yang menjamin bahwa data yang disimpan dapat bertahan selamannya.



Bahan yang dipakai untuk pembuatan Disc ini memang berbeda dari bahan yang dipakai untuk pembuatan disc pada umumnya. Namun Disc ini hanya bisa Write satu kali saja dan tidak Re-writeable.


Milenniata, perusahaan yang membuat M-Disc ini akan bekerja sama dengan Hitachi- LG Data Storage, Inc untuk membuat M-READY DVD drives untuk bisa menulis data didalamnya dan akan segera dipasarkan di Amerika dan juga internasional.


Kapasitas muat M-Disc ini hampir sama dengan DVD yaitu 4.7 GB, dan Disc ini dijual dengan harga US$ 2.99 atau kurang lebih Rp. 25.000 perkeping.



milleniata

22 August 2011

Toilet yang bisa disetting menurut bentuk tubuh



The Adjustable Advantage Toilet Seat; adalah sebuah toilet yang pada bagian dudukan bisa disetting atau disesuaikan dengan bentuk tubuh atau pantat Anda, sehingga akan memberikan kenyamanan pada Anda saat BAB.



Dengan kata lain, toilet ini memberikan kenyamanan bagi semua orang, karena setiap orang akan berbeda – beda bentuk tubuhnya.

Toilet yang bisa disetting ini, bagian dudukan terdapat dua bagian yang mana bagian depannya bisa diputar atau diarahkan kearah luar, sehingga akan memberikan ruang duduk yang lebih lebar.

Sedangkan untuk kemampuan menahan beban, toilet ini mampu menahan beban hingga 500kg.



Kerai yang kedap suara

Kerai dengan nama Feltone; ini adalah material untuk membuat kerai yang dibuat oleh Tokyo Blinds, yang mempunyai fungsi sebagai pengedap suara.



Kerai sebagai fungsinya, tidak hanya sebagai penutup saja, tapi juga bisa dipakai untuk peredam suara.

Dalam aksi demonya Kerai ini bisa meredam suara hingga 60%. Jadi jika Anda ingin membuat peredam suara sekaligus membuat menarik ruangan Anda, bisa memakai Feltone ini.

Untuk harga, Feltone ini dijual dengan harga 120..000 Yen atau sekitar Rp. 12.000.000, dengan ukuran 2X2 meter.


diginfo

Pendeteksi jantung pengemudi dari Toyota

Toyota sedang mengembangkan teknologi keselamatan bagi pengendara yang punya sakit jantung. Bagi negara – negara maju, memang sudah digalakkan larangan mengemudi dalam keadaan mabuk.



Dan saat ini, tidak hanya bagi orang mabuk atau minum alcohol banyak saja yang dilarang mengemudi, tapi juga orang yang terkena penyakit jantung juga dilarang mengemudi.

Sensor ini dipasang pada setir mobil yang bisa mengukur detak jantung si pengendara.

Dengan alasan karena untuk keselamatan bersama saat berlalu lintas, maka perlu adannya pendeteksi bagi penderita sakit jantung saat akan mengemudi.


fareastgizmos

18 August 2011

Upacara Robot HUT 66 RI



Sejumlah robot melakukan upacara bendera di Hari Kemerdekaan RI, Rabu (17/8), di Thamrin City, Jakarta Pusat.

Upacara tersebut merupakan ungkapan kebanggaan atas bangkitnya dunia robotika di Indonesia serta harapan agar pemerintah turut menggairahkan dunia pendidikan robotika.


nationalgeographic

Menanam tidak lagi perlu tanah

Sempitnya lahan, terutama di kota - kota besar, nampaknya menjadikan kendala bagi kita tuk mengadakan penghijauan.



Tapi dengan Imec teknologi yang sedang dikembangkan oleh Mebiol Jepang, bisa mengatasi masalah tersebut.

Teknologi ini menjadikan tanaman bisa tumbuh diatas lapisan film yang tebalnya kurang lebih hanya 10 micron.

Lapisan ini terdiri dari hydro membrans, yang mana tanaman bisa tumbuh tanpa memerlukan tanah dan tentunya terhindar daari bakteri yang terdapat dalam tanah.

Teknologi ini juga yang dipakai oleh NASA yang terbuat dari bahan gel untuk popok bagi antariksawan agar bisa menahan air tidak keluar. Saat ini Imec sudah berhasil diuji coba untuk menanam tomat, timun , dan lainnya.



diginfo

Patung Origami

Salah seorang seniman bernama Brian Chan telah mengubah kertas menjadi bunga, binatang, dan karakter fiksi lainnya.



Patung - patung ini dibuat dari sebuah kertas lipat dengan sentuhan nilai seni yang tinggi.

















Sebagian besar patung origami yang menakjubkan hati-hati dilipat oleh seniman dari lembar persegi tunggal dipotong dari kertas.


Brian Chan adalah seorang seniman dan pengrajin dengan lebih dari 10 tahun pengalaman di MIT dan Seni Misa.

Beberapa spesialisasi dia memiliki selama bertahun-tahun adalah dalam pembuatabpedang Jepang, alat peraga replika, dan alat musik.

Brian juga merancang origami secara kompleks (ia saat ini bekerja pada sebuah buku origami untuk dipublikasikan melalui Origamihouse Jepang) dan lukisan.



toxel

Charger '1001 Gadget' yang Ramah Lingkungan

FENOMENA ponsel lebih dari satu yang dimiliki oleh kebanyakan orang, mau tak mau menimbulkan masalah saat ponsel yang mereka gunakan berbeda.



Otomatis charger yang digunakan pun juga lebih dari satu karena ponsel yang digunakan lebih dari satu.

Hal tersebut menimbulkan ketidakefisienan saat harus mobile. Merepotkan saat harus membawa-bawa charger yang lebih dari satu, belum lagi bila harus membawa pula charger gadget lainnya seperti iPhone.

Ada teknologi yang menjadi solusi untuk menjawab persoalan itu. IDAPT i1 Eco Friendly Charger, merupakan sebuah perangkat charger yang kompatibel dengan 4000 perangkat berbeda termasuk untuk iPhone dan BlackBerry.

Banyak yang unik dari charger multifungsi ini, charger ini diklaim ramah terhadap lingkungan karena diklaim dapat membantu proses daur ulang karena dalam proses produksinya charger ini tidak menggunakan kimia apa pun.

Selain itu pengisi daya ini memiliki sistem Auto-off untuk mengantisipasi kelalaian pengguna yang biasanya lupa untuk mematikan listrik ketika tidak digunakan, charger ini rakan secara otomatis mati ketika tidak digunakan lagi. Charger universal ini memiliki dua port pengisian, yakni sebuah USB port dan sebuah tip port.

Charger ini dibanderol dengan harga sekitar $25 atau sekitar Rp200 ribu-an.



suaramerdeka

16 August 2011

Baju Facebook

Ini bukan merupakan bisnis jual beli baju online lewat Facebook, melainkan adalah sebuah baju unik yang didesain oleh Desainer Romania Lana Dumitru.



Desain baju ini mirip dengan tampilan situs jejaring sosial Facebook. Memang seperti kita kenal bersama sejak dilauncing dan sampai sekarang kian bertambah jumlah pemakai akun Facebook.



Baju ini juga mempunyai kesan bila dipakai maka layaknya halaman di Facebook, mungkin Anda akan mendapatkan “Likes” dan “Komentar” dari orang yang akan melihat Anda.





Tapi kalau “Colek” Gimana ya,….? bisa – bisa kalau yang memakai cantik akan dicolekin terus nich,….:D



toxel