30 April 2013

Tak serupa tapi tak sama

Jumpa lagi dengan Boku no Blog. Apa kabar sobat-sobat semua, Bokunity, dan para pengunjung dan pembaca Boku no Blog yang baik dan budiman.

Tak serupa tapi tak sama

Dulu waktu zaman sekolah di Sekolah Dasar, saya masih ingat saat itu majalah yang paling terkenal adalah majalah "Bobo" dan majalah "Kuncup".

Dan semakin berkembangnya kemajuan sekarang ini, banyak bermunculan majalah-majalah baru untuk majalah anak.

Lalu hubungannya apa dengan majalah tersebut? Ya, ketika melihat 2 (dua photo profil diatas) saya jadi ingat dengan majalah-majalah tersebut, yang kadang ada sebuah halaman untuk melatih kecerdasan dan kejelian kita, yaitu halaman serupa tapi tak sama.

Disitu kita disajikan perbandingan 2 buah gambar yang secara sepintas hampir sama, namun ada bagian yang tidak sama atau sebaliknya.

Nah, bagian yang tidak sama atau bagian yang sama tersebut kita disuruh untuk menemukannya.

Kembali tentang photo profil diatas, photo profil tersebut merupakan photo profil dari Sahabat Boku no Blog, yaitu "Agus Setya Fakhruddin" dan "agus bg".

Mungkin sobat-sobat lainnya juga sudah mengenal sosok kedua Blogger ini, karena keduannya selain sering berkunjung ke Boku no Blog, juga suka melakukan Blogwalking ke blog-blog lainnya.

Mereka berdua juga kelihatan akrab, terbukti dari beberapa kotak komentar di blog, kelihatan mereka saling sahut menyahut (emang burung, hehehe...:)).



Agus reply komentar

Tentang kedua "Agus"

Agus Setya

- Nama tampilan profile: Agus Setya
- Nama Blog : Blognya Agus Setya Fakhruddin


Agus bg

- Nama tampilan profile: agus bg
- Nama Blog : BLOGSUKSESLINK

Disini saya sedikit mengulas, tentang kedua "Agus" tersebut. Sebenarnya banyak teman dan sahabat Boku no Blog yang mempunyai nama "Agus", namun beberapa waktu terakhir ini saat blogwalking kedua "Agus" tersebut sering muncul dan menghiasi kotak komentar dibeberapa Blog sobat-sobat semua.

Bahkan sempat saya dan beberapa sobat lainnya dibuat bingung, sebenarnya adminnya siapa sih kok kelihatan sama? hehehe:)

Ini dikarenakan kedua "Agus" tersebut sama-sama menampilkan photo profil dengan dandanan busana sama dan dengan background warna yang sama yaitu merah.

Ini seperti photo, yang dibuat untuk membuat SKCK dengan background warna merah hehehe:).

Tapi tidak perlu membahas photo profil, entah itu photo profil yang ditampilkan apa yang terpenting adalah kegiatan Blogging yang bisa bermanfaat bagi semuannya.

O, iya sebenarnya dalam kegiatan blogging akhir-akhir ini juga ada nama sobat blogger yang bernama "Agus Kompac", namun tampilan photo profilnya tidak ikut-ikutan sama dengan kedua "Agus" diatas.

Andaikan sobat "Agus Kompac" ini juga merubah tampilan profilnya sama seperti kedua "Agus", maka akan menjadi Trio "Agus" yang mungkin bakal nge-hits ngalahin "Trio wek-wek" maupun "Trio macan" hehehehe:)

(* Maaf untuk Mas Agus Setya, Mas Agus bg, Mas Agus kompac, jika ada hal-hal dan perkataan dari Boku no Blog yang kurang berkenan dihati sobat.., keep smile..!!)

Tak serupa tapi tak sama

Postingan ini hanya intermezo saja, tidak ada maksud dan tujuan tertentu. Jadi Sobat Boku no Blog yang mempunyai nama "Agus" yang tidak tercantum dalam postingan ini, bukan berarti Boku no Blog kurang peduli dengan persahabatan.

Ini hanya berdasarkan kegiatan Blogging Boku no Blog akhir-akhir ini yang menjumpai keunikan pada sobat Boku no Blog.

Nah, sobat-sobat semua yang baik dan budiman, demikian sekilas tentang kedua "Agus". Memang kelihatannya tak serupa tapi tak sama, namun ada yang sama lho....!


Disini Boku no Blog akan mencoba menemukan hal-hal yang sama dari kedua "Agus" tersebut.


1. Sama-sama memakai nama Agus
2. Sama-sama blogger
3. Dandanan photo profil sama
4. Warna background photo profil sama yaitu merah
5. Sama-sama laki-laki
6. ....
7. ....., dst.

Nah, Adakah kesamaan atau ketidak samaan dari keduannya, menurut sobat-sobat semua?

Happy Blogging..!!


26 April 2013

T. A. K

Selamat pagi, siang, sore, malam, kepada sobat-sobat Blogger dan Bokunity yang baik dan budiman dimanapun Anda berada, yang baru saja membuka halaman Boku no Blog ini.


Mungkin bagi sobat-sobat yang belum sempat membuka halaman Boku no Blog ini, yang masih sibuk dengan aktifitasnya masing - masing, semoga semua urusannya dilancarkan dan semoga kesuksesan, keberkahan menyertai kita semua, Amin.

Pada kesempatan posting kali ini, Boku no Blog memberi judul posting "T. A. K". Tentunya sobat-sobat semua bertanya-tanya apa artinya judul postingan kali ini, tatkala sobat-sobat semua belum mengklik "Read more.."

"T. A. K" merupakan singkatan "Terima kasih Atas Kunjungannya", versi dari Boku no Blog, yang tentunya belum ada dalam wikipedia, ataupun kamus bahasa Indonesia, hehehe..:)

Singkatan ini akan saya apresiasikan kepada sobat-sobat, pembaca, Bokunity semuanya yang sudah meluangkan waktunya untuk berkunjung ke Boku no Blog, walaupun hanya sesaat, karena membaca postingan blognya yang kurang mutu, atau terburu-buru karena ada urusan lainnya yang lebih penting.

Namun demikian Boku no Blog merasa sangat tersanjung dan mengucapkan banyak terima kasih, jikalau sobat-sobat, dan pembaca semua yang baik dan budiman, sudi berkunjung dan membaca postingan di Boku no Blog.

Oleh karena itu, pemakaian singkatan T. A. K ini saya buatkan dalam 1 lembar postingan di Boku no Blog sebagai ucapan terima kasih atas kunjungan dari sobat-sobat dan pembaca semua yang telah berkunjung ke Boku no Blog, dan barang kali ada yang belum sempat saya balas komentarnya.

Dan juga setelah postingan kali ini, T. A. K akan Boku no Blog sematkan tatkala membalas komentar dari komentar sobat-sobat semua di kotak komentar.


Terlepas dari kata T. A. K, masing-masing orang mungkin mempunyai tujuan berbeda-beda tatkala memulai kegiatan Blogging atau ngeblog.

Dari tujuan masing-masing tersebut, kegiatan blogging atau ngeblog selain kegiatan jejaring sosial lainnya, sebenarnya sangatlah bermanfaat untuk kita bisa menambah teman, saling tukar informasi, menyalurkan bakat menulis, bahkan juga menambah pendapatan dan memperkenalkan bisnis usaha kita lewat internet.

Kita bisa mempererat persahabatan kita antar sesama, yang sebelumnya kita tidak pernah kenal dan tidak pernah bertatap muka secara langsung, dengan kegiatan blogwalking atau saling mengunjungi antar blog, dapat mempererat jalinan persahabatan dan menambah teman serta wawasan meskipun lewat dunia maya.


Ngebloglah dengan tujuan yang benar, tidak untuk menjelek-jelekan satu dengan yang lainnya, tidak menyebarkan virus, tidak memuat konten yang tidak senonoh, pastilah bermanfaat bagi semuanya.




Terima kasih, Happy Blogging, dan sukses selalu untuk kita semua.



T. A. K

24 April 2013

Film Iron Man 3 akan diputar versi 4D

Boku no Blog - Berbagi News, General.


Sudah melihat film Iron Man 3 (3 Dimensi), yang sekarang sedang ramai di iklankan di Televisi, maupun media cetak dan elektronik lainnya?


Ya, mungkin salah satu diantara sobat - sobat semua, dan para pembaca yang baik dan budiman lainnya suka mengikuti update film - film terbaru, jadi akan hadirnya film Superhero Iron Man 3 yang akan diputar dibeberapa bioskop di Indonesia ini tentunya sudah tahu.

Disini Boku no Blog tidak akan mengulas tentang sinopsis film Iron Man 3, karena kalau saya bahas nanti kurang seru bagi sobat-sobat semua yang mau menonton film ini.(Emang udah nonton?:))

Lalu mengenai film Iron Man dalam versi 4 dimensi tersebut adalah berdasarkan informasi dari salah satu teman Boku no Blog dari Jepang, dan check langsung di situs bioskopnya.

Dari informasi tersebut, bahwasannya Film Iron Man 3, dengan format 4DX akan segera diputar di bioskop 4D yang terletak di Korona World,Nagoya, Jepang.

Bagi sobat-sobat semua yang sudah pernah melihat film dengan format 3D di bioskop, atau malah mungkin punya home theatre 3D sendiri dirumah, mungkin bisa merasakan serunya menonton film dengan format 3D.

Menurut informasi, film dalam format 4D sebenarnya kualitas filmnya tidak berbeda dengan film 3D, hanya saja film format 4D ada beberapa tambahan efek tertentu yang menjadikan film format 4D ini semakin seru.


Efek - efek tambahan dalam film 4D diantarannya adalah berikut ini;



1. Kursi Bergerak (Motion)




Kursi yang dipakai duduk penonton bisa bergerak ke 4 arah yaitu atas, bawah, kanan dan kiri. Jadi minum obat anti mabuk dulu bagi yang suka mabuk kendaraan hehehe:) karena bisa dibikin pusing nantinya.


2. Angin



Terdapat kipas angin raksasa yang terpasang di dalam bioskop yang akan bereaksi sesuai dengan apa yang sedang ditonton.

Misalnya kalau lagi ada cerita tentang angin topan, taifun, maka kita bisa merasakan hembusan angin tersebut.

3. Air



Kita akan merasakan sebatas cipratan air, misalnya dalam adegan film tersebut kondisi kehujanan.

4. Aroma


Kita bisa merasakan aroma yang menyolok yang ada dalam adegan film yang kita tonton.


5. Gelembung (bubble)


Misalnya dalam film ada adegan anak kecil main gelembung, maka gelembung atau bubble tersebut akan muncul didalam bisokop.


6. Asap



Kita bisa merasakan kepulan asap, tatkala terjadi kebakaran, atau pada saat adegan film ada racing mobil.


7. Tekanan udara


Tekanan udara juga dapat kita rasakan, misalnya dalam adegan ada yang menggunakan senjata senpi misalnya.

8. Petir


Disini petir dalam film juga akan terlihat nyata didalam bioskop.

******************************************************************************

Film 4D yang akan diputar di Jepang tersebut harga tiketnya adalah 1.300 Yen atau kurang lebih Rp. 150.000.


Kalau sobat-sobat semua ingin melihat duluan film Iron Man 3 format 4D tersebut, silakan pergi ke Jepang langsung untuk melihatnya, dan nanti mohon dishare pengalamannya, setuju nggak?:)


Begitulah kira-kira efek film format 4D yang bisa saya sharekan ke sobat - sobat semua.

Atau bahkan mungkin sobat-sobat semua sudah merasakan serunya film dalam format 4D, bisa berbagi informasi menambahkan yang Boku no Blog sampaikan diatas.


gigazine

23 April 2013

Seperti apa ya, mencuci dengan mesin cuci tanpa memakai air?

Boku no Blog - Berbagi Technology, Concept, News


Pada waktu mencuci, apakah Anda menggunakan mesin cuci, atau secara manual menggunakan tangan dengan cara menyikat, mengucek, dan membilasnya, itu semua tentu menggunakan bantuan air.

Ada kabar dari perusahaan elektronik LG yang mengatakan bahwa LG saat ini sedang membuat mesin cuci yang tidak membutuhkan air sama sekali.


Dari kabar yang beredar, sistim ini mungkin menggunakan sistem vacuum, tapi mengenai kebenarannya sendiri masih dirahasiakan. Dan mulai kapan mesin ini diluncurkan juga belum bisa dipastikan.

Tentunya dengan diluncurkannya produk mesin cuci ini, diharapkan membawa terobosan dan inovasi baru dengan membuat pakaian kita bersih tanpa harus menggunakan air.


Seperti kita ketahui bersama pada waktu mencuci, beberapa liter air yang kita pakai akhirnya kita buang juga.

Dan tidak menutup kemungkinan, kalau kita tidak pandai - pandainya dalam mengelola dan memanfaatkan sumber air, maka bumi ini nantinya akan kekurangan air bersih juga.


Semoga saja mesin cuci ini betul betul jadi diluncurkan, tentunya diharapkan dampaknya memang berpengaruh pada lingkungan, dan tentunya juga harganya cocok :)




engadget

22 April 2013

Selamat tinggal Made in China...

Boku no Blog - Berbagi informasi


Seperti kita ketahui bersama, setiap kali kita membeli mulai dari produk sederhana yang kecil sampai produk yang besar dan canggih, kebanyakan adalah produk buatan China atau yang sering tertulis dengan "Made in China".



Produk China ini tidak hanya di Indonesia, atau di negara - negara berkembang lainnya, bahkan dibeberapa negara maju pun produk China juga banyak dijual.


Hebatnya China dalam meniru produk adalah cepat sekali, dan mereka bisa menjual dengan harga lebih murah dari aslinya dan masalah kualitas belakangan.




Sebentar lagi mungkin anda sudah tidak akan melihat tulisan "Madein China" pada produk - produk buatan China. Dan sebagai penggantinya adalah akan ditulis pada produk menjadi "Made in PRC".


Disini "PRC" yang merupakan dari People Republic of China diputuskan untuk menggantikan kata "China".



Banyak alasan yang beredar kenapa diganti dengan "PRC", adalah biar terdengar lebih keren, dan menghilangkan kesan negatif produk buatan China.


Jadi intinya barang buatan China tetap saja mengalir dan terus bertambah, hanya untuk tulisan Made in China saja diganti menjadi Made in PRC.




rocketnews24

19 April 2013

Di UangDownload, Download dapat penghasilan uang sampai Milyaran??

Selamat beraktifitas kepada Sobat Blogger dan "Bokunity" semua...


Mungkin tatkala sobat Blogger semua membuka halaman Boku no Blog, maka di atas halaman post ada banner tentang UangDownload. Silakan diklik kalau mau tahu lebih jauh tentang UangDownload.



Dan ketika membaca judul postingan ini, perasaanya mungkin sama seperti saya ketika menemukan artikel tentang UangDownload.

Beneran nih..?? kita bisa download ratusan bahkan ribuan download ditambah kita akan mendapatkan uang penghasilan puluhan Juta sampai Milyaran?

Awalnya adalah ketika melakukan Blogwalking, Eee..menemukan artikel tentang bisnis diInternet dengan gabung di UangDownload.

Selama ini atau saat Blogwalking itu saya belum kepikiran mau ikut-ikutan bisnis Online, atau cari uang dalam internet.

Bukannya apa, soalnya saya sekeluarga masih merasakan cukup dari hasil kerja offline walau kadang pas-pasan, dan gak jarang kurang, hehehe...

Makannya belumlah kepikiran untuk ikut-ikutan berbisnis online, adsense, dan lain sebagainya.

Iklan-iklan baris yang ada dalam tampilan Boku no Blog ini juga iseng saya pasang biar kelihatannya tampilan templatenya rame gitu. Mau diklik silakan, ndak diklik juga monggo..!



Kembali ke tank toppp......!!!


O, iya sedikit share informasi ke Sobat Blogger semuanya, bahwa UangDownload merupakan situs yang menyediakan kumpulan link download (Pustaka Link) Software, Game, Script, Template, MP3, Video, eBook dan lain-lain.

Tentu saja sobat semua bisa saja download dari situ. Nah, masalah cara mendapatkan uangnya, tinggal Sobat Join dan Gratis! lalu pertama Anda akan mendapatkan UangDownload sebesar Rp. 10.000,-.

Kemudian, jika sobat mau meningkatkan penghasilan secara cepat, silakan promosi website UangDownload ke sobat-sobit lainnya, atau didiamkan saja gak masalah, karena sistem dalam UangDownload ini randomize.

Pokoknya seru deh.!, makannya tatkala saya menemukan artikel tersebut dan membaca di website UangDownload langsung saya
JOIN.

Saya sih barusan saja ikutan di UangDownload, jadi belum bisa menampilkan screen shot pendapatan saya hehehe..hanya masih beberapa receh saja, dan ditampilkan dihalaman kita saat login.

Ini hanya sekedar informasi sobat, kalau sobat dan sobit semua tertarik, dipersilakan membaca-baca dulu tentang UangDownload sebelum join, klik di siniatau pada banner UangDowload diatas.


Dan jikalau sobat-sobit tidak tertarik, skip atau lewati saja artikel ini, tapi jangan lupa tinggalin jejak dikotak komen, hehehe...:)


Atau mungkin dari sobat-sobit semua, ada referensi lainnya untuk mengais tambahan uang jajan dari Internet atau dari lainnya yang penting halal, bisa dishare lewat komentar.

Bukankah berbagi itu indah..?

Semoga bermanfaat.




18 April 2013

Samoa Air: Harga tiket pesawat berdasarkan berat badan Anda


Samoa Air, merupakan maskapai penerbangan pertama didunia yang menentukan harga tiket pesawat berdasarkan dengan berat badan dan barang bawaan penumpang.

Selain harga tiket tujuan Anda, ditambahkan dengan berat badan, dan berat barang bawaan Anda.

Pada websitenya, sudah ada ada kalkulator untuk menghitung perkiraan harga tiket dengan cara memasukkan berat total dalam kg yaitu berat badan dan koper.


Semakin berat badan Anda dan barang bawaan Anda nominalnya tinggi, maka semakin mahal juga harga tiket pesawat.


Mungkin ini bertujuan untuk menekan berat bawaan bagi penumpang demi keselamatan penerbangan, tapi kalau berat badan juga dihitung, wah berarti ini bagi Anda yang mempunyai berat badan lebih gimana dong jadinya..? :)


Semoga saja ini hanya untuk Samoa Air saja ya..




17 April 2013

Mau diapakan data Anda diGoogle setelah Anda meninggal?


Pernahkah Anda berpikiran setelah Anda meninngal nanti, semua data yang Anda simpan didalam Google mau diapakan atau siapa yang mengurusi?.

Nah, berikut ini Boku no Blog mau berbagi informasi bagi Anda yang mungkin belum tahu informasi dari "Eyang" Google. Bagi yang sudah tahu ya menyimak lagi dan menambahi juga dipersilahkan..


"Eyang" Google punya fitur baru yang disebut dengan Inactive Account Manager yang memungkinkan kita untuk menentukan mau diapakan data yang kita simpan didalam Google selama ini ketika kita telah meninggal. Data bisa diwariskan kepada maksimal 10 orang atau dipersilahkan dihapus oleh Google.

Sebelum Anda memakai Fitur Inactive, Anda harus mengisi beberapa prosedur seperti menentukan berapa bulan Google baru boleh menghapus atau mewariskan data anda.

"Eyang" Google akan mulai mengeksekusi ketika kita dalam beberapa waktu misal dalam kurun waktu 3 atau 6 bulan tidak pernah sama sekali mengakses akun di Google baik itu Youtube, Gmail dan lainnya tetapi tetap sebelum eksekusi dilakukan, akan ada konfirmasi terakhir dan kalau tidak ada respon maka Google benar-benar akan melakukan eksekusi.


Okey sobat Blogger "Bokunity" semua, mau mempersiapkan pewarisan data..? dipersilakan mengatur sendiri data yang Anda punya..



vividtimes

16 April 2013

Situs Porno Bawa Ancaman Virus


Boku no Blog - share news dan internet.

Mengunjungi sejumlah situs porno terpopuler di internet semakin berbahaya, demikian temuan sebuah riset. Iklan-iklan di situs-situs yang dikunjungi jutaan orang setiap hari itu ternyata dapat memasang file berbahaya atau malware tanpa sepengetahuan pengguna.

Peneliti Conrad Longmore menemukan bahwa dua situs porno populer, yaitu xhamster dan pornhub, memiliki risiko ancaman terbesar.

Ia mengatakan, konsumen seharusnya dapat dengan mudah melaporkan iklan-iklan nakal tersebut.

Menurut Longmore, mayoritas pengguna berisiko terkena virus adalah pengguna Windows, tetapi para penjahat internet kini mulai mengalihkan fokus mereka ke pengguna internet mobile.

Meski tidak satu pun dari situs-situs porno itu yang sengaja menanam malware, iklan-iklan yang terdapat di situs mereka membuat masalah bagi pengguna.

"Kami menyebut iklan-iklan berbahaya itu sebagai 'malvertising'," kata Longmore.

Terpopuler

Menggunakan jasa layanan diagnosis Google, Longmore menemukan bahwa xhamster, yang menurut Alexa adalah situs terpopuler ke-46 di internet, memiliki 1.067 iklan di 20.986 laman dalam 90 hari terakhir.

Alexa, firma pemantau peringkat popularitas internet berdasarkan jumlah kunjungan, mengatakan bahwa rata-rata pengguna xhamster akan melihat 10,3 laman yang berarti mereka berisiko terkena malware sebanyak 42 persen setiap kali membuka situs porno itu.

Situs lainnya, pornhub, memiliki iklan berbahaya di 12,7 persen lamannya.

Longmore mengatakan, "Tampaknya ada peningkatan kuantitas malware di situs-situs populer, terutama dalam satu minggu terakhir."

Namun, situs porno nomor satu di internet, xvideos, berdasarkan analisis Google tidak memiliki iklan berbahaya yang mengindikasikan bahwa situs itu telah "berbenah".



kompastekno

11 April 2013

Hyundai E4U; Konsep kendaraan pribadi dari Hyundai


Salah satu pesaing industri otomotif buatan Jepang adalah Hyundai dari Korea. Dan nampaknya perusahaan otomotif negeri ginseng ini juga tidak mau ketinggalan dengan teknologi otomotif saat ini.




Pada kali ini Hyundai membuat konsep kendaraan pribadi atau personal vehicle berbentuk seperti telur, yang ramah lingkungan, dan bisa mengangkut 1 sampai maksimal 2 orang saja.

Konsep kendaraan pribadi berbentuk seperti telur dari Hyundai ini diberi nama E4U, E artinya EGG (telur).


E4U ini bisa bergerak kesegala arah, ingat pada mobil mainan yang bisa berputar - putar kesegala arah?, ini karena mobil ini memakai roda yang mirip bentuk bola yang dipotong separuhnya.

Roda dengan bentuk potongan separuh bola ini diletakkan ditengah, sedangkan dibagian belakang sebagai penyangganya ada 2 buah roda kecil.



Dengan hanya menggerakkan sedikit badan Anda kearah sesuai tujuan, maka kendaraan ini bisa bergerak dan membelok sesuai dengan keinginan kita.



techon

10 April 2013

Microsoft Imbau Pengguna Windows XP Beralih, Ada Apa?



Windows XP adalah sistem operasi paling sukses yang pernah dirilis Microsoft. Bagaimana tidak, sejak diluncurkan tahun 2001 silam, OS tersebut masih dipakai oleh 11,4 juta pengguna PC di Indonesia.

Angka tersebut berdasarkan perkiraan lembaga riset IDC yang tercantum dalam keterangan pers yang diterima Kompas Tekno, dan melambangkan 43 persen pangsa sistem operasi desktop di Tanah Air.

Namun, pihak Microsoft mengimbau sekian juta pengguna tersebut untuk segera upgrade ke sistem operasi Windows yang lebih baru.

Pasalnya, dukungan extended support untuk Windows XP akan dihentikan pada 8 April 2014, atau persis setahun dari sekarang.

Produk Microsoft memang memiliki dua "siklus hidup". Pertama adalah mainstream support yang dalam hal ini produk bersangkutan akan memperbarui sektor sekuriti, stabilitas, patch, dan fitur baru secara gratis.

Siklus kedua adalah extended support, yang dalam hal ini Microsoft hanya akan memperbarui sektor sekuriti untuk menambal celah keamanan, sementara pembaruan jenis lainnya tersedia secara berbayar.

Nah, begitu extended support untuk Windows XP berakhir, pengguna akan kehilangan semua pembaruan vital di sektor untuk menjaga keamanan sistem. Akibatnya, mereka semakin berisiko terkena serangan malware, virus, atau hacker.

"Meskipun pernah menjadi OS paling populer dalam sejarah Microsoft, Windows XP tidak dirancang untuk menghadapi tantangan sekarang," tulis Windows Division Business Group Head Microsoft Indonesia Lucky Gani.

Bagaimana dengan pengguna Windows XP di luar negeri? Penelitian Net Applications yang dilakukan pada Maret lalu mengungkapkan bahwa OS berumur 12 tahun ini masih menguasai 37,73 persen pasaran sistem operasi desktop global.

Adapun sistem operasi yang paling banyak dipakai adalah Windows 7 (44,73 persen), sementara pangsa Windows 8 (3,31 persen) masih berada di bawah Windows Vista (4,99 persen).

Di Indonesia, menurut Microsoft, pengguna yang memakai Windows 7 sudah lebih banyak dari Windows XP, yaitu 46 persen berbanding 43 persen.



kompastekno


9 April 2013

Lilin Sushi


Ini bukanlah Lilinnya Sushi, atau Shusi (makanan khas Jepang) yang terbuat dari lilin. Tapi merupakan lilin yang berbentuk dan bermotifkan Sushi.



Sebuah produk lilin kreatif dari Jepang, yang berbentuk Sushi. Di Jepang, jika Anda pergi kerumah makan, restoran, cafe, kadang melihat sampel makanan dan menu yang dijual yang terbuat dari plastik.

Sampel makanan tersebut dibuat persis dengan makanan aslinya, jadi yang pasti sampel tersebut tidak akan basi dan tetap kelihatan segar.

Sama halnya dengan lilin ini, yang dibuat dengan bentuk dan motif makanan sushi seperti ikan tuna, telur ikan, udang, dan lain sebagainya.

Lilin Sushi ini mempunyai ukuran sekiktar L108 x W108 x H39mm (4.3 x 4.3 x 1.6 "), dan dijual dengan harga US $ 37, termasuk 2 pasang Lilin Sushi (4 lilin).


Jadi kalau Anda membeli lilin ini dan ditaruh sembarangan, awas salah memakannya.



3 April 2013

AAA memperkenalkan truck untuk layanan isi ulang mobil listrik


Semakin majunya teknologi didunia otomotif, kini semakin banyak bermunculan produk mobil listrik.

Karena untuk menggerakkan mobil listrik tersebut memakai baterai, maka kendalanya adalah saat kita dalam perjalanan, baterai mobil kita ngedrop, atau kehabisan energi, maka mobil kita akan terhenti saat itu.

Untuk menanggulangi permasalahan seperti itu, perusahaan AAA di Amerika, yang berada di Washington baru saja meluncurkan sebuah mobil sejenis truck, yang dikhususkan untuk layanan isi ulang baterai di mobil listrik yang kehabisan baterai diperjalanan.

Truck ini mampu mengisi ulang baterai selama 10-15 menit. Setelah dilakukan isi ulang dengan truck ini, mobil listrik bisa berjalan sejauh 5 - 24 km. Ini cukup sebagai cadangan baterai yang dianggap bisa menempuh jarak sampai ditemukannya lokasi pengisian baterai terdekat.

Masalahnya adalah, apakah dengan jarak tempuh demikian ada lokasi pengisian baterai, dan layanan ini masih berlaku bagi mereka yang sudah menjadi anggota AAA disana.



dvice

Minuum: Keyboard kecil untuk jari yang besar


Minuum merupakan keyboard virtual kecil yang nyaman digunakan untuk orang yang memiliki jari-jari tangan yang besar, dengan layout keyboard yang minimalis.



Keyboard Minuum ini berbeda dengan layout keyboard pada umumnya, karena kalau keyboard umum biasanya susunan hurufnya dibuat bertingkat. Sedangkan Minuum menyatukan semua huruf tersebut dalam satu baris saja.



Huruf yang tersusun kelihatannya lebih padat, namun untuk kenyamanan hal tersebut Minuum akan menampilkan 5 huruf yang berdampingan sehingga kita bisa memastikan bahwa huruf yang ditekan adalah benar. Ini merupakan antisipasi jika kita salah mengetik.



Veti-Gel: gel temuan mahasiswa New York University yang bisa menghentikan pendarahan dalam waktu singkat


Gel dengan nama Veti-Gel ini merupakan hasil temuan dan pengembangan oleh salah seorang mahasisiwa New York University, bernama Joe Landolina (pada gambar posisi paling kiri).

Gel ini bisa menghentikan pendarahan dalam waktu singkat, dan sekaligus melakukan proses penyembuhan luka.

Karena berhasil menemukan dan mengembangkan hasil temuannya yaitu Veti-Gel, maka Joe mendirikan perusahaan bernama Suneris Inc. untuk menjual gel temuannya.



dvice