Mungkin sebentar lagi sebuah budaya mobil baru yang radikal akan segera tiba. Budaya ini sejalan dengan arsitektur dan infrastruktur modern.



Sebuah variasi menakjubkan dari desain otomotif akan bertumbuh dan seirama dengan sumber energi, sistem penggerak kendaraan dan metode produksi alternatif yang baru.





Desain ringan dan transparan yang elegan dengan opsi kenyamanan dan keselamatan yang luas akan mendapatkan tempat dalam dunia yang sadar lingkungan.

MAYBACH DRS “Den-Riki-Sha” (becak bertenaga listrik) memiliki semua atribut-atribut ini dan mengangkat nilai-nilai tradisional dari “Jin-Riki-Sha” klasik (becak bertenaga manusia), yang berasal dari Tokyo pada tahun 1870.

Keindahan, kemewahan yang sederhana dan kecemerlangan teknis menjadi karakter dari mobil konsep “DRS” ini. MAYBACH ini adalah NMV (Naturally Manufactured Vehicle) atau kendaraan yang diproduksi secara alami pertama di dunia.

Proses produksinya sangat unik: Dengan metamorfosis yang canggih dan kompleks, sebuah mobil yang siap dikembangkan lahir dari kepompong-DNA yang disandikan.

Kecerdasan organik, dipadukan dengan kemampuan rekayasa bio-mekanik canggih, menghasilkan proses khusus ini, yang dirancang untuk kendaraan eksklusif dengan jumlah terbatas.

Sebuah komposisi futuristik dari konstruksi ultra-ringan dengan ekspresi kemewahan eksterior dan interior yang unik.





Ditenagai oleh mesin listrik yang bisa menyeimbangkan diri dan dikendalikan oleh komputer onboard yang terhubung dengan infrastruktur transportasi sebuah kota besar, MAYBACH DRS memberikan perjalanan lintas kota yang halus dan mewah.

Untuk menambah daya jangkaunya, hibrida tenaga listrik-manusia ini dilengkapi dengan pedal yang digerakkan oleh pengemudinya. Sedangkan, penumpangnya bisa menikmati perjalanan dalam lingkungan yang glamor.

Secara tradisional MAYBACH menjadi petunjuk arah bagi era modern dari mobilitas mewah – “Den-Riki-Sha” melanjutkan warisan ini, dalam jalanan di masa depan.

Design Team

Holger Hutzenlaub
Hiroshi Yajimar
Hideki Takahashi
Yong Won Lee
Toru Nakano
Teck-Koun Kim
Masahide Yamada
Daniel Schlapp



laautoshow

maniatekno

5 comments:

  1. pernah liat dimana ya..
    ah! G-force.. !

    ReplyDelete
  2. kereeen designya euy

    ReplyDelete
  3. nama sih boleh becak tapi mungkin harga serasa CBR
    Hehe

    ReplyDelete
  4. wahh keren nih becaknya, tapi kalo beneran jd transportasi umum ntar, tarif naiknya pasti selangit... :D

    ReplyDelete
  5. waaahh.ni mah melebihi CBR sob...
    abang becanya jg pilihan x....:)

    ReplyDelete

 
Top